Menjaring Komitmen Kinerja Kepariwisataan Perangkat Daerah, Bappedalitbang Fasilitasi Rapat Penyelarasan Progiat Review Ripparda
Bappedalitbang telah menyusun Dokumen Review RipardaTahun 2023, memuat rekomendasi program dan kegiatan (Progiat) dari berbagai Perangkat Daerah (PD) mewujudkan pembangunan pariwisata berkelanjutan berbasis MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition) Taman Nasional Tanjung Puting.
Guna penyelarasan Program dan Kegiatan PD pada Dokumen Review Riparda Th. 2023 tersebut, Bappedalitbang menggelar Rapat Koordinasi. Rakor di gelar dua tahap, tahap pertama dilaksanakan dari tanggal 23 - 25 September 2024, tahap ke dua dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2024. Perangkat Derah yang diundang : Dinas PUPR, Dinas Perkim, Dinas Perindagkopukm, Dinas PMD, Kecamatan dan Dinas Pariwisata selaku Leading Sektor program kepariwisataan
Rakor bertujuan melakukan penyelarasan program dan kegiatan sekaligus menjaring komitmen seluruh PD bersama mendukung dan melaksanakan rencana aksi yang telah disusun dalam Dokumen Review Riparda agar pengembangan pariwisata di Kabupaten Kotawaringin Barat terarah dan efektif sesuai dengan potensi dan kebutuhan daerah. Komitmen Perangkat Daerah untuk mengeroyok kinerja Pariwisata Daerah secara bersinergi diharapkan akan lebih mempercepat tujuan dan sasaran Pembangunan pariwisata berkelanjutan yang sudah ditetapkan. Komitmen yang dijaring dituangkan dalam Berita Acara menjadi bukti komitmen PD dalam mewujudkan Pariwisata Kabupaetn Kotawaringin Barat Berkelanjutan segera terwujud, (29/10/24.kris)